GAIKINDO Soroti Truk Cina Non-Euro 4, Pemerintah Diminta Tegas

gaikindo, truk, truk tambang, Truk CBU Cina, GAIKINDO Soroti Truk Cina Non-Euro 4, Pemerintah Diminta Tegas

- Industri truk di Indonesia kembali menghadapi isu terkait masuknya truk-truk impor utuh (CBU) asal Tiongkok, terutama yang digunakan di sektor pertambangan.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) menilai hal ini berpotensi bertentangan dengan arah kebijakan pemerintah menuju industri hijau dan peningkatan kandungan lokal (TKDN).

Staff Ahli GAIKINDO, Stefanus Sutomo, menjelaskan bahwa pemerintah melalui Kementerian Perindustrian saat ini tengah mendorong dua hal utama, yaitu penerapan green industry dan peningkatan TKDN.

“Jadi pemerintah itu untuk industri, termasuk nanti di pertambangan itu ada dua hal. Yang pertama untuk green industry. Jadi industri di Indonesia semuanya harus ke arah green industry,” ujar Stefanus kepada GridOto.com, Kamis (16/10/2025).

Menurutnya, sebagian besar truk asal Tiongkok yang masuk ke Indonesia masih berstatus CBU dan belum memenuhi standar emisi Euro 4.

“Yang impor CBU itu umumnya bukan Euro 4. Berarti mereka menyalahi aturan green industry, jadi mesti diberesin. Kemudian truk Cina ini kan CBU, kandungan lokalnya enggak ada. Jadi kena lagi,” jelas Stefanus.

gaikindo, truk, truk tambang, Truk CBU Cina, GAIKINDO Soroti Truk Cina Non-Euro 4, Pemerintah Diminta Tegas

Ia menambahkan, kedua hal tersebut kini menjadi perhatian pemerintah, terutama Kementerian Perindustrian, untuk mencari solusi agar sejalan dengan kebijakan industri nasional.

“Itu akan didorong oleh Kementerian Perindustrian dan akan dicari cara gimana. Tentu enggak sebulan dua bulan bisa tuntas, tapi mereka semua sudah aware semua nih. Bahwa ini enggak benar,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Umum GAIKINDO, Kukuh Kumara, menyebut asosiasinya telah menyampaikan sikap resmi kepada pemerintah mengenai persoalan ini.

Postingan Terkait

Categories

Tags

© Top Tech News Network. All Rights Reserved. Designed by TopTekNews